Cara mengurangi kerontokan rambut pada dasarnya bisa dilakukan dalam berbagai cara, bahkan metode yang sebelumnya nggak pernah kamu bayangkan, sis! Salah satu caranya adalah dengan mengonsumsi nutrisi-nutrisi tertentu lewat makanan sehari-hari. Ingin tahu kenapa?
Pola makan sangat penting untuk kesehatan rambut karena akar rambut di kulit kepala kita harus menyerap nutrisi tertentu dari pembuluh darah untuk menjaga kesehatan dan kekuatan rambut. Nutrisi-nutrisi tersebut bisa kita peroleh dari makanan. Jadi, apabila digabung dengan perawatan rambut yang tepat, kamu akan bisa menghilangkan kerontokan rambut secara lebih efektif.
Berikut adalah makanan yang bisa kamu konsumsi sebagai cara mengurangi kerontokan rambut!
Telur dan Produk Susu
Semua orang mengenali telur dan produk susu (keju, susu, dan yogurt) sebagai sumber protein saja. Padahal, selain kandungan ini, telur dan produk susu juga kaya akan vitamin B7, loh! Vitamin B7 atau yang lebih umum dikenal sebagai biotin merupakan nutrisi penting yang dikenal akan manfaatnya dalam mendukung pertumbuhan rambut agar dapat tetap tebal.
Bayam
Tahukah kamu kalau kekurangan mengonsumsi zat besi bisa berujung pada kerontokan rambut? Maka dari itu, mengonsumsi bayam bisa menjadi salah satu cara mengurangi kerontokan rambut karena kandungan zat besi di dalamnya yang cukup banyak.
Tapi, selain itu, bayam juga kaya akan nutrisi lainnya, seperti vitamin A, C, protein, dan omega-3. Seluruh nutrisi ini dapat menjaga kulit kepala agar tetap sehat dan agar rambutmu dapat tumbuh dengan tampilan yang menawan.
Berbagai Jenis Ikan
Kandungan omega-3 bukan hanya baik untuk fungsi otak juga, tapi juga kesehatan rambut dan kulit kepala. Pasalnya, sebagian dari batang rambut memang terbuat dari asam lemak omega-3. Selain itu, omega-3 juga bisa menjaga kekuatan folikel rambut serta menjaga minyak alami yang ada di kulit kepala. Dapatkan kandungan yang satu ini dengan mengonsumsi ikan, terutama ikan salmon.
Nanas
Selain manis, nanas juga kaya akan kandungan nutrisi yang bisa menjadi salah satu cara mengurangi kerontokan rambut jika rutin dikonsumsi. Adapun nutrisi tersebut adalah vitamin C dan juga enzim bromelain yang dikenal akan manfaatnya sebagai pelembut kulit. Selain itu, mengonsumsi jus nanas juga dapat membantu tubuh mensintesis kolagen dan membantumu memperoleh rambut yang indah.
Jeruk
Buah jeruk juga merupakan sumber vitamin C yang sangat baik. Perlu diketahui, vitamin yang satu ini memegang peranan yang sangat penting dalam proses penyerapan zat besi. Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, zat besi bisa membantu mengurangi kerontokan rambut.
Wortel
Vitamin A dianggap sebagai kondisioner alami dan dapat membantu rambut agar tetap kuat serta nggak rapuh. Nah, salah satu sumber vitamin A yang baik adalah wortel. Pasalnya, wortel bisa dimasak dan dikonsumsi dengan berbagai cara, sehingga mudah dikonsumsi setiap hari dan menjadi cara mengurangi kerontokan rambut yang baik!
Kelapa dan Air Kelapa
Bukan hanya rasanya saja yang segar, air kelapa juga kaya akan kandungan kalium. Mineral kalium berfungsi untuk membawa nutrisi ke sel tubuh kita. Selain itu, kandungan yang satu ini juga mampu menjaga kadar pH pada rambut dan juga melancarkan sirkulasi darah sehingga baik untuk proses pertumbuhan rambut kamu, sis!
Nah, itulah tadi ketujuh cara mengurangi kerontokan rambut lewat pola makan yang bisa kamu lakukan setiap hari. Kesimpulannya, mengonsumsi makanan dengan nutrisi yang seimbang bukan hanya kunci dari kesehatan tubuh, tapi juga kesehatan kulit kepala rambut. Makanan-makanan di atas dipercaya dapat membantu kamu meraih pola makan seimbang dan menjaga kesehatan rambut.